Resmi! Kembali ke MotoGP, Gardner Gantikan Rins di GP Jerman

0
1323
Resmi! Kembali ke MotoGP, Gardner Gantikan Rins di GP Jerman
Ilustrasi Yamaha M1 Alex Rins (Monster Energy Yamaha) MotoGP 2024 / runganSport.

Remy Gardner akan menggantikan Alex Rins di MotoGP Jerman akhir pekan ini.

Sachsenring, runganSport — Pembalap Australia, Remy Gardner akan kembali lagi ke MotoGP.

Pembalap GYTR GRT Yamaha WorldSBK itu ditunjuk sebagai pengganti sementara pembalap Monster Energy Yamaha, Alex Rins untuk seri Jerman akhir pekan ini.

Rins mengalami highside di balapan MotoGP Belanda sebelumnya, mengalami cedera parah di tangan dan kakinya.

Gardner akan menemani pembalap Prancis, Fabio Quartararo di tim utama Yamaha.

“Pertama-tama, saya berharap Alex dapat pulih dengan cepat dan saya mendoakan yang terbaik untuknya,” kata Gardner dalam rilis resmi Yamaha MotoGP.

“Saya sangat bersemangat dengan tantangan ini.

Saya hanya ingin mengucapkan ‘terima kasih banyak’ kepada Yamaha karena telah mempercayai saya untuk membalap akhir pekan ini,” sambung Gardner antusias.

“Saya akan menggunakannya sebagai pengalaman yang luar biasa untuk belajar.

Ini motor baru, dan kembali ke MotoGP untuk satu balapan selalu menjadi pengalaman yang menyenangkan, jadi saya tidak sabar untuk menikmati akhir pekan ini, dan saya sangat senang atas kesempatan ini.

Sekali lagi, ‘terima kasih’ yang sebesar-besarnya kepada Yamaha,” demikian Gardner senang.

Sementara itu Rins telah sukses menjalani operasi dan harus menjalani proses pemulihan.

“Operasinya berjalan lancar, dan saya akan pulang sekarang.

Sayangnya saya akan melewatkan seri berikutnya, tapi saya berharap dapat segera kembali.

Meskipun ada kendala di jalan, motivasi kami untuk terus bekerja lebih tinggi dari sebelumnya,” demikian Rins.

Gardner sempat membalap di MotoGP pada tahun 2022 yang lalu, sayangnya dia kurang beruntung dan hanya bertahan satu musim di kelas utama. (rs/gp)

BACA: Kedatangan Marquez Bikin Kacau, Begini Kata Bos Ducati

LEAVE A REPLY: If your like comment with a link, please contact us "info@rungansport.com" first.

Please enter your comment!
Please enter your name here