Pedrosa Penasaran Bisa Apa Marquez dengan Tim Pabrikan Ducati 2025

317
Pedrosa Penasaran Bisa Apa Marquez dengan Tim Pabrikan Ducati 2025
MotoGP 2024 – RUNGANSPORT.

Dani Pedrosa mengharapkan Marc Marquez yang jauh lebih kompetitif pada 2025 mendatang.

Milan, runganSport Pembalap Spanyol, Marc Marquez terpilih sebagai pembalap kedua di tim pabrikan Ducati Lenovo.

Marquez akan bertandem dengan Francesco Bagnaia dari Italia selama dua musim sampai 2026 mendatang.

Dia mengantikan pembalap Italia liannya, Enea Bastianini dan menyingkirkan pesaing utamanya, Jorge Martin yang sebelumnya menjadi favorit.

Dengan bergabung ke tim pabrikan, Aprilia Marquez akan mendapat motor terbaru dan dukungan penuh pabrikan.

Tapi, apakah Marquez akan mampu menggantikan Martin sebagai rival langsung Bagnaia nantinya?

“Dari apa yang ditunjukkan Marquez, ia memiliki banyak angka,” kata penguji KTM, Dani Pedrosa.

“Tahun ini ia mampu melaju dan melaju sangat cepat dengan GP23 yang terbukti lebih rendah dari GP24.

Dalam beberapa balapan ia telah mengungguli mereka, dengan semua yang telah kami katakan tentang level mereka saat ini,” seru Pedrosa.

“Ini adalah tahun pertama Marquez di Ducati, tahun depan ia akan berada di tim resmi, yang berarti ia akan mendapat lebih banyak dukungan.

Ia akan mampu memecahkan beberapa masalah yang ia hadapi tahun ini dengan lebih cepat atau beradaptasi dengan masalah tersebut dengan lebih baik berkat bantuan tim.

Jadi saya mengharapkan Marquez yang lebih kompetitif, jika memungkinkan, tahun depan daripada tahun ini,” demikian Pedrosa dalam wawancara dengan AS.COM.

Pedrosa sendiri masih bertahan dengan KTM di lini penguji. (rs/gp)

Baca:

LEAVE A REPLY: If your like comment with a link, please contact us "info@rungansport.com" first.

Please enter your comment!
Please enter your name here